Kamis, 20 Desember 2012

Maskapai Penerbangan Paling Dicari di Google Search Selama 2012

Lion Air adalah maskapai paling dicari di Google Search sepanjang 2012. 



Google baru-baru ini melansir daftar kata kunci paling dicari selama setahun untuk beberapa topik. Salah satu topik yang dirangkum Google dalam daftar bernama Zeitgeist tersebut adalah daftar maskapai penerbangan paling dicari. 
Pesawat Lion Air.FOTO: AFP
Dalam merangkum daftar-daftar ini, Google mengaku merangkum dari sekitar 1 triliun kata kunci yang diketik pengguna internet sedunia di Google Search selama setahun, termasuk membersihkan gangguan data dari spam dan masukan berulang untuk mengetahui hal-hal paling tren di 2012. 
Terkait dengan urusan perwisataan, Google mendata 10 penerbangan paling dicari di Google Search baik lokal maupun internasional. Berikut ini daftarnya sebagaimana tercantum dalam situs Zeitgeist 2012:

Lokal
1. Lion Air
2. Sriwijaya Air
3. Garuda Indonesia
4. Air Asia
5. Citilink
6. Batavia Air
7. Merpati
8. Singapore Airlines
9. Tiger Airways
10. JetStar


Internasional
1. Southwest Airlines 
2. United Airlines
3. American Airlines
4. Delta Airlines
5. Air France
6. Lufthansa
7. British Airways
8. JetBlue
9. Air Canada
10. US Airways


Sementara untuk destinasi paling dicari, negara tempat penyelenggaraan Olimpiade berikutnya, Rio de Janeiro adalah lokasi paling dicari di Google Search sepanjang 2012. Diikuti oleh Yunani, Brazil, Dubai, dan Paris. ( tiket pesawat murah/promo-online ).
Sumber

0 komentar:

Posting Komentar